Fieldwork dan Tindak lanjut kerjasama dengan IIUM Malaysia

Dalam rangka memperluas jaringan kerjasama internasional dan sekaligus sebagai bentuk tindak lanjut dari embrio kerjasama yang telah dimulai pada tahun 2018, UMS melakukan kunjungan ke Department of Architecture, International Islamic University Malaysia (IIUM) di Kuala Lumpur pada hari Rabu, 19 Maret 2019. Agenda utama kunjungan kali ini adalah untuk melakukan diskusi terkait kemungkinan kerjasama kegiatan antara Prodi Arsitektur UMS dan Department of Architecture IIUM. Diskusi menghasilkan kesepakatan bahwa kerjasama kegiatan dapat dimulai dari penyelenggaraan seminar internasional bersama dan pengelolaan jurnal arsitektur yang ada di kedua institusi. Kegiatan di IIUM ini diakhiri dengan kunjungan ke gedung International Institute of Islamic Thought and Civilization (ISTAC). Fasilitas ini merupakan lembaga otonomi yang digagas oleh Prof. Syed Muhammad Naquib al-Attas untuk mewadahi kegiatan pengembangan pemikiran Islam. Gedung bergaya arsitektur istana Alhambra ini sekarang digunakan untuk penyelenggaraan program studi pascasarjana (S2 dan S3) di bidang terkait pemikiran, peradaban, dan sains Islam.

  

Sejumlah 49 mahasiswa dan 2 dosen turut serta dalam kegiatan ini. Pada kesempatan tersebut, mahasiswa juga mendapatkan kesempatan untuk melakukan presentasi di hadapan para dosen dan mahasiswa IIUM terkait dengan tugas mereka di mata kuliah Studio Perancangan Arsitektur 6. Presentasi dengan tema Tipology of Urban Architecture in Solo ini mendapatkan apresiasi bagus dari para audiens. Topik ini relevan dengan tema utama perjalanan yang sesungguhnya merupakan bagian dari penelitian lapangan mahasiswa di 2 kota: Singapura dan Kuala Lumpur. Perjalanan dengan total waktu 5 hari ini mempunyai misi untuk melakukan kajian terhadap ruang publik dan arsitektur di dua kota tersebut. Rencananya, hasil penelitian lapangan tersebut akan dipublikasikan dalam bentuk buku dan media digital lainnya.

Penulis: Wisnu Setiawan